Jumaat, 19 November 2021
Kualitas pembelajaran di setiap satuan Pendidikan memang sangat di perlukan untuk menunjang output bagi siswa bahkan untuk pengajar itu sendiri, melalui Supervisor yang dilakukan oleh Kemenag Kota Metro dalam kegiatan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Matematika yang dilaksanakan pada hari jum’at 19 November 2021 di Madrasah Aliyah Ma’arif Roudlotut Tholibin Kota Metro yang di hadiri oleh Helmi Efendy selaku Supervisor Pendidikan Kemenag Kota Metro
”MGMP ini memang perlu dilaksanakan untuk menunjang kualitas pendidik dan peserta didik di era modern saat ini, karena dengan kemajuan zaman dan Technologi yang semakin pesat ini tidak menutup kemungkinan bahwa sistem pengajaran harus di sesuaikan dengan kemajuan dan perkembangan yang semakin bertambah maju,ujar beliau (19/11/2021)
“Program ini apabila dilaksanakan minimal 2 kali pertemuan dalam 3 bulan maka akan mendapatkan hasil yang maksimal untuk guru mata pelajaran tersebut dan umumnya untuk siswa/i yang terlibat didalamnya, imbuhnya.
“Program ini sangat mendukung sekali guna kemajuan guru mata pelajaran dalam penyampaian materi agar lebih maksimal dalam sistem pembelajaran di kelas. Dengan demikian, kegiatan ini di harpkan agar terus bisa berjalan dan berkelanjutan ke mata pelajaran yang lain,ujar Kepala Madrasah Aliyah Ma’arif Roudlotut Tholibin, Malindra (19/11/2021)
“Serta di harapkan semua dewan guru pengajar agar bisa mendukung program ini dengan lebih mempersiapkan yang perlu di persiapkan untuk bahan ajar serta menambah ketrampilan dan kreatifitas dalam mengajar sesuai dengan aturan sistem pengajaran yang berlaku sehingga peserta didik akan lebih termotivasi untuk mengikuti pembelajaran, tambahnya.
’’Kegiatan MGMP ini memang sangat di perlukan oleh guru mata pelajaran karena ini akan memberikan motivasi tersendiri bagi pengajar yang memberikan materi di setiap mata pelajarannya khususnya matematika, karena dengan di adakannya supervisor seperti ini maka mau tidak mau setiap guru harus menyiapkan bahan ajar untuk di terapkan dikelas,ujar guru mata pelajaran Matematika Nur Sohkip Fadhilah pada Jum’at 19/11/2021.
’’kegiatan seperti ini harapannya terus di kembangkan agar tercipta sistem pembelajaran yang lebih maksimal dalam setiap mata pelajaran khususnya Matematika, tambah pria asal Trimurjo tersebut”
Setiap pembelajaran perlu dilaksanakan dengan metode dan teknik yang lebih modern di sesuaikan dengan era masa kini tentunya berdasarkan dengan aturan-aturan pengajaran yang berlaku
(Eka Cahyadi)